Skill Otodidak, menang $600 sebulan

Okeyyh, saatnya update lagi, saya gak masalah ada yang mau baca blog ini atau engga, yang penting saya udah ada upaya buat share pengalaman, atau unek-unek saya, barang kali diluar sana ada yang terinspirasi sama kisah saya yang apa adanya ini. $600 memang nggak banyak, tapi kalo cuma modal laptop butut dengan skill otodidak saya rasa lumayan juga, lah iya..harga laptopnya aja ga nyampe segitu.
sebenernya sih bukan sebulan terus dapetin segitu, ini kontes yang berada di 99designs malah sebenarnya proses dari open contest sampai select winner cuma 2 mingguan, tapi karna kurun waktu satu bulan saya hanya menang jumlah itu maka akumulasi kerjanya saya gabungkan saja jadi sebulan, menarik sebenarnya latar belakang dari bagaimana saya memperoleh $600 dalam 2 minggu karena ini sebenarnya 2 kontes dengan CH yang sama. 
ket: CH=Contest Holder=Penyelenggara Kontes

ini merupakan hasil select winner yang diambil dari 2 kontest yang berbeda, masing2 adalah $300 dengan 1 penyelenggara kontes. kenapa bisa begitu? gini ceritanya...saai itu saya mengikuti kontes yang pertama yaitu Passport to freedom selalu dengan nada yang sopan kalau perlu kasih emoticon senyum biar CH tau yang kita maksud, saya selalu menyertakan caption di setiap submit logo dengan kalimat interrogative/ kalimat berupa pertanyaan dan yang sering saya gunakan adalah, Hello, Sir. How you Feel this? atau yang lebih singkat lagi seperti any Comment :) thanks. meskipun tidak selalu berhasil menarik perhatian CH untuk memberikan tanggapan atau Feedback setidaknya saya sudah memberikan bukti bahwa hal tersebut lumayan manjur, dari seluruh kemenangan yang saya raih, bahkan di setiap logo yang saya submit saya hanya menyertakan caption tersebut, jarang sekali saya menjelaskan makna atau filosofi logo itu sendiri meskipun menurut saya jika anda sanggup menjelaskannya dengan baik itu pasti akan ada nilai tersendiri di mata CH, minimal anda akan dianggap seorang yang professional dengan catatan anda menjelaskannya dengan baik ya,, jangan asal ceplas-ceplos dan nggak sesuai dengan materi yang anda submit. kembali ke cerita tadi, saat saya menyapa melalui caption untuk submit logo dengan kata yang saya jelaskan tadi, ternyata benar ada respon dari CH, dan positif sepertinya karena pada submit pertama saya, saya mendapatkan 4 bintang. CH menganggap bahwa desain saya adalah yang terbaik sampaim saat ini sampai-sampai CH tersebut membuat announcement (yaitu sebuah komentar/pesan yang ditujukan kepada seluruh kontestan) yang isinya memberitahu kepada seluruh kontestan untuk meniru gaya yang saya ajukan, wah..wah.. saya mulai khawatir ini bagaimana kalau ternyata nanti ada desainer lain yang lebih bagus dalam mengeksekusi permintaan CH, akhirnya saya modif di beberapa element dan memberi Mock-up (yaitu tampilan logo dalam aplikasi nyata) sehingga terlihat beda dari yang lain, dan setelah saya submit desain tersebut sepertinya CH terpesona dan mencoba meyakinkan saya bahwa saya adalah pemenangnya. jadi gini sob, terkadang ada sebagian CH yang sifatnya itu gumunan atau mudah heboh ketika melihat sesuatu yang beda dan unik, jadi ada baiknya kalian coba lakukan cara saya ini, yaitu dengan memberikan tampilan Mock-up. benar saja saya beruntung menemukan tipe CH yang gumunan sehingga CH benar-benar terpikat, dan lebih beruntungnya lagi si CH ini memberikan sebuah link contest lain di 99designs, link tersebut mengarah ke sebuah kontes kedua yaitu awake for freedom dan CH menginginkan saya untuk mengikuti contest tersebut, hmmm... saya udah ngerti kelemahan CH ini yaitu gumunan seperti yang sudah saya jelaskan tadi maka tidak berfikir panjang saya langsung aja menuju brief, ternyata disana udah ada contoh-contoh desain yang diinginkan CH. tidak butuh proses lama saya hanya membuat beberapa perubahan dari contoh/attachment yang ada dalam brief agar terlihat beda dan aman dari tindakan report karena saya tau bahwa logo yang diinginkan CH ini sudah banyak bertebaran di google images jadi saya berfikir untuk menhindari kesamaan pada gambar yang ada di google images. setelah tahapa pembuatan logo selesai dan cukup berbeda saya berikan lagi Mock-up agar CH kembali terpesona. jreeeng...!!! apa yang terjadi? senar gitar putus sob...heheheh sorii becandaaa... benar Sob! CH suka lagi dan saya diganjar 4 bintang tunai langsung, pokoknya CH ini udah mantep sama saya dan bilang beberapa hari kedepan akan mengambil keputusan. selang beberapa hari taqdir rejeki saya turun sob, Congrats! You awarded as a winner in bla..bla..bla.. contest secara bersamaan.
Gimana sob? tertarik untuk mencoba menekuni pekerjaan spekulasi ini? gak pasti gajian perbulan sih, tapi kalo pas gajian buat beli tahu bulat boleh lah sama abang-abangnya,,,heheheh. hal yang perlu diperhatikan sob untuk memenangkan kontest itu ya harus pinter cari peluang, dilihat dulu profil CHnya apakah pernah refund? jaman sekarang kadang CHnya nakal juga dia sebenarnya makelar dan cuma lagi cari sumber referensi saja buat diaberikan kepada client-nya jadi ya cuma bayar potongan pajak buat 99designs aja setelah dapet yang dia mau duitnya diminta lagi. kasus ini benar-benar pernah terjadi, temen-temen desainer mungkin pernah melihatnya di social media? karena saya juga dapat informasi dari situ. selain melihat status Refund anda bisa lihat beberapa contest yang pernah di selenggarakan, saya memberi tips untuk memilih CH yang bukan makelar, biasanya dia adalah new comer artinya baru pertama kali menyelenggarakan, yang mengubtungkan dari memilih Ch new comer adalah jika anda terpilih menjadi pemenang bisa jadi anda akan diberi project lagi sama CH tersebut melalui 1-1 project, seperti yang saya alamin dulu pernah di buatkan project melalui 1-1 project untuk mengganti kalimat tagline dan mengganti gambar burung elang dengan brung model yang diinginkan CH saya diganjar $80 tunai sob!, bayangkan mana ada din negeri ini pekerjaan macam ini?. selain itu kalian harus bisa mengerti macam-macam sifat CH melaui kontes-kontes yang anda ikuti dengan melihat gerak geriknya melalui feedback yang diberikan. ini sih tergantung apakah kita bisa benar-benar menelitinya atau tidak, karena hal ini sulit kalau hanya dijelaskan dengan kata-kata. kalian harus merasakannya sendi sob.
terima kasih telah berkunjung, semoga bermanffat. saya persilahkan untuk berkomentar dibawah, barang kali ada yang sobat ingin ungkapkan disini, monggoo...

Share this

Related Posts

Latest
Previous
Next Post »